Lompat ke konten
Beranda » Blog » Mengenal Apa Itu WordPress, Website Populer dengan 30% Pengguna di Dunia

Mengenal Apa Itu WordPress, Website Populer dengan 30% Pengguna di Dunia

apa itu WordPress

Belakangan ini portal website kembali digandrungi banyak orang. Berbagai platform pun hadir untuk memenuhi semua kebutuhan penggunanya, salah satunya adalah WordPress. Bagi Anda yang baru terjun ke dunia website pasti bertanya-tanya, apa itu wordpress dan bagaimana cara menggunakannya? 

Jika Anda masih noob pada bidang ini, maka Anda tidak perlu khawatir. Karena artikel ini akan membahas semua pertanyaan mengenai apa itu WordPress. Semua yang Anda perlu ketahui tentang WordPress dapat ditemukan pada artikel bawah ini.  

Apa yang Dimaksud dengan WordPress dan Jelaskan Keunggulannya?

apa itu WordPress
Unsplash.com/Fikret tozak

Apa itu wordpress? WordPress adalah sebuah platform pembuatan website yang dibuat pada tahun 2003 oleh Matt Mullenweg dan Mike Little. Keduanya merupakan pengguna b2/cafeblog yang ingin membuat platform website baru, setelah b2/cafeblog ditutup.

Setahun kemudian, tepatnya pada tahun 2004 Matt dan Mike berhasil meluncurkan WordPress 1.0 yang memiliki fungsi hampir sama dengan b2/cafeblog yang telah dimodifikasi. Sejak peluncuran pertamanya, WordPress terus berkembang hingga menjadi CMS yang paling popular sedunia.

Hal menarik lainnya dari WordPress adalah platform ini termasuk ke dalam jenis open source. Open source berarti perangkat lunak ini terbuka untuk umum, dapat digunakan secara gratis serta dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan.

Pengertian CMS

CMS atau singkatan dari Content Management System merupakan sebuah sistem perangkat lunak yang berfokus dalam pembuatan dan pengaturan konten pada sebuah website.

Singkatnya CMS ini bisa dibilang merupakan dalang dari semua pengaturan yang ada di WordPress. Sehingga, orang yang tidak memiliki kemampuan dalam bidang pemrograman juga bisa membuat website yang menarik.

Walaupun WordPress merupakan perangkat lunak yang gratis, tetapi platform website yang satu ini tidak bisa dipandang sebelah mata, karena banyak perusahaan besar dunia yang menggunakannya. 

Siapa saja yang menggunakan WordPress? Bata, The New York City, Microsoft News Star, The Walt Disney Company dan masih banyak lagi. Penggunaan WordPress oleh perusahaan dunia ini menunjukkan bahwa WordPress memiliki kualitas yang tinggi.

Kelebihan WordPress

apa itu WordPress
Unsplash.com/Striving Blogger

Nah, Anda juga perlu mengetahui apa itu WordPress dari segi kelebihannya, yakni:

  • Mudah Digunakan untuk Pemula

WordPress didesain ramah bagi para pemula. Sehingga, semua orang bisa menggunakan platform ini dengan mudah. Anda juga tidak perlu mengerti coding untuk dapat membuat website menggunakan WordPress.

Anda cukup foKus untuk membuat konten yang bagus dan cocok dalam mengembangkan situs Anda sendiri. 

  • Memiliki Komunitas yang Besar 

Bisa dibilang WordPress memiliki komunitas yang besar jika dilihat dari penggunanya yang mencapai 30% di dunia. Oleh karena itu, Anda bisa mengeksplorasi apa itu WordPress dengan mudah karena adanya forum diskusi dan tutorial yang cukup banyak. 

  • Terdapat Plugin dan Tema yang Beragam

Komunitasnya yang besar ini juga membuat WordPress memiliki banyak plugin serta tema yang beragam, baik yang gratis maupun berbayar. Sehingga, Anda lebih mudah dalam membuat konten yang diinginkan. 

Kekurangan WordPress

Meski punya banyak kelebihan, namun tetap saja ada kelemahan di dalamnya, misalnya:

  • Kecepatan yang Rendah

Banyaknya pilihan plugin yang ditawarkan dalam WordPress dapat membuat sebuah situs memuat halamannya dalam waktu yang lama.

Tentunya, hal ini menjadi sangat menyebalkan bagi para pengunjung situs. Oleh karena itu, penting untuk memilih plugin yang ingin dipasang pada website Anda dengan bijak.

  • Keamanan yang Rentan

Platform WordPress telah menjadi salah satu perangkat lunak yang digunakan oleh banyak orang, kurang lebih 30% website di dunia menggunakan platform ini.

Hal ini mengakibatkan keamanan dari platform website cukup rentan terhadap ancaman hacker. Maka dari itu, Anda harus meningkatkan keamanan website menggunakan plugin atau menambahkan coding sendiri. 

  • Banyaknya Dukungan Pihak Ketiga

Banyaknya dukungan pihak ketiga dalam WordPress bisa menjadi hal buruk bagi website Anda. Karena, jika tidak memilihnya dengan baik, plugin dan tema yang dipasang pada web akan mengakibatkan bug. Nantinya, bug ini akan memperburuk performa website Anda. 

Manfaat WordPress

WordPress memiliki beberapa fungsi yang bisa Anda manfaatkan dalam membuat situs. Mulai dari membuat blog atau situs pribadi, membuat website untuk perusahaan, hingga membuat website untuk menjual barang secara online. 

Karena apa itu WordPress memiliki banyak plugin dan tema yang beragam, Anda bisa memilihnya sesuai dengan selera dan kebutuhan dari situs yang diinginkan. 

Jenis WordPress

apa itu WordPress
Unsplash.com/Stephen Phillips – Hostreviews.co.uk

WordPress sendiri memiliki dua jenis yaitu, WordPress.org dan WordPress.com. Kedua jenis WordPress ini memiliki spesifikasi yang berbeda-beda. Sehingga, website yang dihasilkan pun memiliki keunikannya masing-masing. 

Jadi, apa perbedaan WordPress.org dengan WordPress.com? Secara umum, WordPress.com merupakan versi gratis dari WordPress.org versi berbayar. Di mana, jika Anda menggunakan WordPress.org, maka Anda diharuskan membayar sebagian uang untuk menyewa domain dan hosting, sedangkan WordPress.com gratis.

Berikut ini daftar perbedaan apa itu WordPress lainnya.

  • Nama Domain

Perbedaan mendasar dari keduanya adalah nama domain. Domain dari WordPress.com secara default akan menggunakan ‘WordPress.com’ di bagian terakhirnya. Sedangkan, pada WordPress.org bisa diubah sesuai keinginan setelah membeli domain dan tempat hosting.

  • Kapasitas 

Kapasitas yang ditawarkan pada WordPress.com terbatas, sedangkan pada WordPress.org cukup besar.

  • Plugin

Apa itu WordPress plugin. Plugin disini berperan sebagai pihak ketiga berfungsi penting dalam kemajuan sebuah website. Karena, ada yang ingin memberikan kemudahan bagi pengguna maupun pengembang dalam membuat konten website yang menarik.

  • Tema

Tampilan sebuah website adalah hal yang penting, karena pengunjung akan melihat tampilannya yang cantik terlebih dahulu baru membaca isi web tersebut. Maka dari itu, penting untuk menggunakan tema yang bagus pada halaman website.

Anda bisa memilih tema website kesukaan Anda yang cocok dengan niche yang Anda gunakan. Tetapi, harus Anda ketahui, jika tema yang di WordPress.com cukup terbatas. Sedangkan WordPress.org memberikan banyak pilihan tema. 

Bagaimana Cara Menggunakan WordPress?

Setelah Anda tahu apa itu WordPress, Anda juga perlu tahu cara menggunakannya. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mengerti fitur-fitur yang ada di dalamnya. Pembahasan kali ini akan menggunakan WordPress.com yang gratis. WordPress.com adalah situs untuk membuat website secara gratis. 

Anda bisa memanfaatkan platform ini untuk belajar lebih jauh mengenai website dan membuat konten. Berikut ini cara membuat blog baru yang bisa Anda lakukan menggunakan WordPress.com.

  • Kunjungi WordPress.com 

Hal pertama yang harus Anda lakukan setelah tahu tentang apa itu WordPress adalah mulai untuk membuat situs. Caranya adalah dengan mengunjungi WordPress.com dan membuat akun. Setelah itu tentukan nama domain dari situs yang Anda ingin buat.

  • Login ke Akun WordPress

Setelah memiliki akun dan nama domain, Anda bisa login ke akun WordPress kembali. Masukkan username dan password yang telah dibuat sebelumnya. Kemudian masuk ke dashboard admin situs Anda. 

  • Ganti Tampilan Situs 

Saat telah masuk ke dashboard, pilihlah tema yang Anda inginkan sesuai dengan niche situs yang Anda buat. Setelah memilih tema yang diinginkan Anda dapat menyesuaikan kembali semua fiturnya.

  • Meng-install Plugin

Anda bisa meng-install plugin sesuai kebutuhan situs Anda di menu Plugins yang ada di dashboard admin. Pilihlah plugin yang dapat membantu Anda dalam mengembangkan dan mengoptimalkan apa itu WordPress.

  • Membuat Halaman

Anda juga bisa membuat menu halaman sendiri. Caranya adalah dengan memilih menu ‘Pages’ di dashboard admin dan pilih ‘Add New’. Setelah itu, Anda bisa menuliskan nama halamannya dan keterangan singkat mengenai halaman tersebut. 

  • Menambahkan Navigasi

Selain membuat halaman baru, Anda juga bisa menambahkan navigasi seperti arsip, kategori, dan post terbaru.

  • Membuat Artikel dan Menerbitkannya

Setelah dirasa semua komponen yang Anda inginkan telah ada di situs. Maka, Anda tinggal membuat artikel pertama Anda dan manfaatkan website baru dari apa itu WordPress sebagai bentuk personal branding Anda.

Bagaimana mudah bukan? Seiringnya waktu Anda bisa membuat berbagai artikel lainnya dan mengatur tampilan situs sesuai selera Anda. 

Setelah membaca artikel ini, maka Anda akan mengetahui apa itu WordPress. WordPress adalah cara praktis dalam membuat website. Tidak perlu menjadi seorang developer professional untuk dapat memiliki website yang baik dan menarik.  

Jika website Anda sudah selesai dibuat, hanya tinggal mengisinya dengan konten-konten bermanfaat sesuai niche yang akan Anda usung. Untuk masalah pembuatan konten artikel berkualitas dapat Anda percayakan pada jasa penulisan artikel di Oryza Writer.

Share and Enjoy !

Shares

Tinggalkan Balasan